Sekda Jepara, HCPSN dan HMPI Momentum Pelestarian Puspa dan Satw

Jepara-Infomuria.com-Peringatan Hari Cinta Puspa dan Satwa Nasional (HCPSN) dan Hari Menanam Pohon Indonesia (HMPI) 2023 di SMPN 1 Pecangaan berlangsung meriah.

Banyak tanaman dan aneka satwa ditampilkan dalam kegiatan tersebut, seperti burung, kucing, serta ikan. Selain itu, juga penanaman pohon di lingkungan sekolah oleh Pj. Bupati Jepara H. Edy Supriyanta yang diwakili Sekda Edy Sujatmiko dan juga Kepala Perangkat Daerah, Jumat (1/12/2023).

Kepala SMPN 1 Pecangaan Abdul Mukhid menyampaikan terima kasih kepada Pemkab Jepara, karena HCPSN dan HMPI dilaksanakan di Sekolahnya. Dia juga menyebut, Sekolah yang dipimpinnya mendapat penghargaan dan ditetapkan sebagai Sekolah Adiwiyata pada 17 Oktober 2023.

Plt. Kepala Dinas Lingkungan Hidup Edy Marwoto mengatakan, kegiatan HCPSN dan HMPI untuk menumbuhkan rasa cinta terhadap Puspa dan Satwa. Dengan begitu akan memberikan kesan dan pesan, agar siswa tetap mencintai tanaman, puspa dan satwa, sehingga terjaga kelestariannya.

Sekretaris Daerah Jepara Edy Sujatmiko dalam sambutannya menuturkan, ini sebagai bentuk rasa cinta dan kepedulian Puspa dan Satwa serta melestarikan lingkungan dengan cara menanam pohon.

“Jadikan momentum ini sebagai meningkatkan wawasan mengenai Puspa dan Satwa bagi kehidupan kita,”ucap Sekda.

Lanjut Edy Sujatmiko juga menyampaikan terima kasih kepada Bapak Ibu Guru atas pelaksanaan Program Adiwiyata. Hal ini tentunya menumbuhkan rasa cinta terhadap lingkungan, kepada anak-anak kita.

“Selamat untuk SMPN 1 Pecangaan atas diraihnya predikat Sekolah Adiwiyata 2023. Dan juga Sekolah yang memperoleh penghargaan Sekolah Adiwiyata dalam tingkatan yang berbeda,”terang Edy Sujatmiko.

Edy Sujatmiko juga menyampaikan apresiasi kepada perusahaan dan lembaga lain atas kolaborasi serta dukungan terhadap berbagai upaya pelestarian lingkungan hidup. Hal ini sebagai bukti bahwa kita memiliki komitmen yang sama untuk menjaga keanekaragaman Puspa dan Satwa Indonesia.

Pada kesempatan itu, Sekda Edy Sujatmiko menyerahkan Sertifikat Penghargaan Adiwiyata Tingkat Provinsi kepada SDN 4 Jambu, SDN 2 Panggang, dan SMKN 1 Kedung. Sedangkan Tingkat Kabupaten adalah MI Darul Hikmah, SDN 2 Tahunan, SDN 4 Bakalan, SMPN 1 Mlonggo, SMPN 2 Nalumsari, dan SMPN 5 Jepara.

Untuk penerima Sertifikat dan Piagam Mandiri Sampah diberikan kepada Petinggi Krasak, Petinggi Pecangaan Kulon, Petinggi Karangrandu, Petinggi Bulungan.

Penerima kendaraan angkut sampah roda empat diberikan kepada KSM Desa Krasak, KSM Desa Pecangaan Kulon, dan KSM Desa Karangrandu, dan Desa Bulungan menerima kendaraan roda tiga. 

Sumber : Humas Pemkab