Jepara-Infomuria.com-Jelang peringatan Hari Keluarga Nasional (Harganas) tingkat provinsi 2024, Dinas Pemberdayaan Perempuan Perlindungan Anak, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DP3AP2KB) Jepara mengagendakan rangkaian kegiatan sosialalisasi pencegah stunting, bulliying, serta pernikahan dini. Acara peringatan Harganas 2024 akan dihelat di Pantai Kartini pada 22 Juni 2024.
Kepala DP3AP2KB Kabupaten Jepara Muh Ali, menyebutkan pihaknya akan melaksanakan rangkaian kegiatan sosialisasi mulai dari 3 – 21 Juni 2024, dalam memimpin rapat Harganas di Ruang command center setda Jepara, Rabu (22/05/2024)
“Kegiatan pra Harganas mulai dari 3 Juni pelayanan catin serentak di semua kecamatan di bulan Juni. Kemudian Road Show edukasi cegah stunting, bulliying dan pernikahan dini mulai dari 7 – 13 Juni, bersinergi dengan Disdikpora, Dinkes, serta dari provinsi mendatangi kelas di SMA dan SMP” ungkapnya.
Lanjutnya Muh Ali dalam rangkaian acaranya pelayanan serentak sejuta Akseptor se-Jawa Tengah dan mini lokasi (minlok) stunting tingkat kecamatan.
“Ini nanti targetnya 4.795 Akseptor dan diadakan 4 – 11 Juni. Kemudian mengadakan minlok stunting di 16 kecamatan 3 – 20 Juni,” tambahnya.
Peniabat (Pj) Bupati Jepara Edy Supriyanta, menekankan ada beberapa poin yang perlu diperhatikan dalam penyelenggaraan Harganas 2024.
“Kebersihan dari welahan sampai tempat tujuan itu sudah bagus, bersih dan enak harus dipertahankan. Untuk tempat transit fasilitasnya ditambah untuk menyambut para tamu. Acara di Pantai Kartini tenda-tenda para pedagang bisa ditertibkan supaya tertata dengan rapi, pokoknya area Pantai Kartini ditertibkan supaya bersih dan enak untuk pelaksanaan acara,” tuturnya.
Edy Supriyanta berpesan karena ini tingkat provinsi dan akan dihadiri oleh Pj Gubernur Jawa Tengah Nana Sudjana, semua kalangan harus bersinergi dan mengerahkan semua yang ada untuk mensukseskan acara.
“Karena ini tugas kita bersama, saya minta semua kepala OPD dan teman-teman semua,” imbuhnya.
Sumber : Humas Pemkab