PKK Jepara Mantapkan Program Kerja 2025, Siap Sinergi Wujudkan Jepara MULUS

Jepara-Infomuria.com-Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Kabupaten Jepara menggelar Rapat Koordinasi (Rakor) Pembahasan Program Kerja 2025 di Pendapa Kartini, Rabu, (23/4/2025). Langkah itu untuk menyelaraskan visi-misi dan program unggulan Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Jepara, serta menyatukan langkah dalam mengatasi permasalahan sosial di Kabupaten Jepara.

Hadir secara langsung Wakil Bupati Jepara, M. Ibnu Hajar yang mewakili Bupati Jepara H. Witiarso Utomo, Ketua TP PKK Kabupaten Jepara Hj. Laila Saidah Witiarso, perwakilan pimpinan perangkat daerah dan jajaran pengurus TPP PKK Kabupaten Jepara dan Kecamatan.

Dalam sambutannya, Wakil Bupati Jepara yang akrab disapa Gus Wabup itu mengungkapkan, PKK bukan sekadar organisasi perempuan melainkan mitra strategis pemerintah daerah dalam mewujudkan pembangunan yang menyentuh secara langsung ke masyarakat.

“Peran PKK sangat vital dalam mendukung visi-misi Jepara MULUS, yakni Jepara yang Makmur, Unggul, Lestari, dan Religius, lebih daripada itu PKK hadir di tengah masyarakat sebagai penggerak, pemberdaya, sekaligus pelindung bagi keluarga dan komunitas,” tuturnya.

Disampaikannya, melalui program-program yang menyasar langsung rumah tangga dan perempuan, PKK dapat membantu pemerintah daerah dalam mengatasi berbagai persoalan sosial khususnya di Kabupaten Jepara, seperti halnya soal pendidikan, kesehatan, pengentasan kemiskinan, sosial kemasyarakatan, hingga peningkatan kualitas hidup keluarga.

Gus Wabup menyoroti berbagai permasalahan sosial di Kabupaten Jepara seperti kemiskinan, tingginya angka usia pernikahan anak, kasus kekerasan terhadap perempuan dan anak hingga soal pendidikan yakni permasalahan Anak Tidak Sekolah (ATS). “Di sinilah peran PKK sangat dibutuhkan dengan hadir sebagai edukator masyarakat dan berperan sebagai pendamping keluarga serta menjadi jembatan solusi yang konkret di tengah masyarakat,” ujar Gus Wabup.

Wakil Bupati Jepara juga meminta PKK meningkatkan kinerja dengan bersinergi bersama tokoh masyarakat, tokoh agama dan lembaga terkait lainnya. Ia mengatakan, semangat kebersamaan gotong royong dan cinta terhadap Kabupaten Jepara, PKK Kabupaten Jepara mampu menjadi motor penggerak perubahan menuju Jepara yang benar-benar makmur, unggul, lestari, dan religius.

“Semoga rapat koordinasi ini dapat menghasilkan program kerja yang sinergis dengan prioritas pembangunan daerah serta menjawab tantangan nyata yang sedang kita hadapi bersama,” pungkasnya.

Ketua TP PKK Kabupaten Jepara, Hj. Laila Saidah Witiarso saat menutup Rapat Koordinasi tersebut meminta kepada seluruh jajaran pengurus dan anggota di tingkat kabupaten dan kecamatan untuk bersinergi dalam menjalankan program-program yang telah disusun dan disepakati bersama demi kemajuan dan pembangunan daerah.

Sumber : Humas Pemkab