Blora-Infomuria.com-Dinas Kepemudaan Olahraga Kebudayaan dan Pariwisata (Dinporabudpar) menggelar sosialisasi pelaksanaan Festival Desa Wisata tingkat Kabupaten Blora 2023.
Sosialisasi dipimpin Plt. Kepala Dinporabudpar Blora Iwan Setiyarso, S. Sos., M.Si., didampingi Kepala Bidang Pariwisata Budi Riyanto, S.Pd.,MA., Sub Koordinator Bidang Pariwisata Yeti Romdonah, SE., MM dan Galih Indra Nugraha., S.Fil, bertempat di pendopo dinas setempat, Rabu (5/7/2023).
Peserta yang diundang dalam sosialisasi Camat, Kades, Kelompok Sadar Wisata (Pokdarwis) Kabupaten Blora dan Mahasiswa KKN-PPM Universitas Gadjah Mada (UGM) Yogyakarta di Desa Tunjungan dan Kedungrejo.
Plt. Kepala Dinporabudpar Blora Iwan Setiyarso melalui Kepala Bidang Pariwisata Budi Riyanto menjelaskan desa wisata merupakan salah satu bentuk integrasi langsung antara atraksi, akomodasi dan fasilitas pendukung yang disajikan dalam suatu struktur kehidupan yangmenyatu dengan tata cara dan tradisi yang berlaku dalam masyarakat.
Sebagai salah satu strategi promosi pariwisata, kegiatan festival merupakan event yang banyak digelar dengan tujuan untuk promosi kebudayaan dan destinasi pariwisata suatu daerah Festival Desa Wisata merupakan salah satu upaya Pemerintah Kabupaten Blora untuk meningkatkan pemberdayaan masyarakat di Desa Wisata, serta merupakan wadah promosi potensi Desa Wisata.
Dijelaskannya, Pemerintah Kabupaten Blora telah melaksanakan pendampingan desa wisata di beberapa desa di antaranya, Desa Tempuran Kec. Blora, Desa Bangsri Kecamatan Jepon, Desa Sambongrejo Kecamatan Sambong, Desa Bangowan Kecamatan Bogorejo, Desa Nglobo Kecamatan Jiken dan Desa Ledok Kecamatan Sambong, Desa Singonegoro Kec. Jiken, Desa Tempellemahbang Kec. Jepon dan Desa Tunjungan Kec. Tunjungan.
“Yang tujuan utamanya adalah untuk meningkatkan pemberdayaan masyarakat dan menjadikan Desa Wisata tersebut layak jual,” tegasnya.
Disampaikan, pada tahun 2022 telah dilaksanakan Festival Desa Wisata yang menghasilkan Desa Sambongrejo menjadi Desa Wisata terbaik di Kabupaten Blora. Bahkan, Desa Wisata Sambongrejo berhasil meraih penghargaan Juara 3 Desa Wisata Jawa Tengah, dan pada tahun 2023 Desa Wisata Sambongrejo mendapat predikat 75 Desa Wisata Terbaik Anugerah Desa Wisata Indonesia 2023.
“Melalui Festival Desa Wisata 2023 ini harapannya dapat meningkatkan nilai jual daya tarik dan destinasi pariwisata di Kabupaten Blora dan dapat menemukan Desa Wisata yang terbaik yang dapat diunggulkan ditingkat Jawa Tengah dan Nasional,” terangnya.
Adapun tujuannya, meningkatkan pemberdayaan masyarakat melalui event festival. Meningkatkan kunjungan wisata di Kabupaten Blora. Meningkatkan pendapatan masyarakat Desa. Mendapatkan Desa Wisata terbaik di Kabupaten Blora.
Berdasarkan petunjuk pelaksanaan dan petunjuk teknis, kegiatan ini berupa lomba Desa Wisata se Kabupaten blora dengan 5 kategori penilaian, yaitu Daya Tarik Pengunjung, Homestay dan Toilet, Suvenir, Digital dan Kreatif, Kelembagaan Desa Wisata dan CHSE.
Penjurian tahap awal dilaksanakan berdasarkan pengiriman data dukung administrasi dan video profil masing-masing Desa Wisata. Selanjutnya akan dipilih 6 terbaik yang nantinya akan divisitasi secara langsung oleh juri.
Selanjutnya enam Desa Wisata terbaik Kabupaten Blora diwajibkan untuk mengikuti pameran produk Desa Wisata, sedangkan Desa Wisata lain diharapkan partisipasinya.
Adapun syarat dan ketentuan umum yaitu, peserta adalah desa yang telah memiliki Surat Keputusan penetapan sebagai Desa Wisata oleh Bupati Blora. Kemudian, desa pemenang Festival Desa Wisata 2022 tidak diperkenankan ikut dalam perlombaan tetapi wajib mengikuti pameran pada acara puncak.
Syarat Teknis, Peserta (Desa) wajib mengirimkan file template presentasi berupa Profil Desa Wisata yang disediakan oleh panitia dan dilengkapi dengan lampiran dokumen data dukung dalam bentuk soft copy atau PDF dikirim ke email bidangpariwisatakabblora@gmail.com
Mengirimkan File video profil Desa Wisata dan mengupload di chanel Youtube official Desa Wisata masing-masing yang berisi tentang Daya Tarik Pengunjung, Homestay dan Toilet, Suvenir, Digital dan Kreatif, Kelembagaan Desa Wisata dan CHSE .
Ketentuan Video, berdurasi maksimal 10 menit dan wajib berisikan 5 kategori dengan resolusi minimal 720p. Video menampilkan Nama Desa Wisata, Nama Desa, Nama Kecamatan,Nama Kabupaten, “tagline” desa wisata. Pengambilan video bebas menggunakan peralatan apapun handphone, kamera, handycam, dll. Video tidak mengandung SARA dan tidak melanggar hukum/aturan yang berlaku. Video tidak berisi konten politik. Peserta hanya dapat mengirimkan/upload 1 video. Video yang dikirimkan merupakan karya asli pribadi/kelompok dan peserta wajib bertanggung jawab penuh terhadap karya yang dikirimkan.
Video yang dikirimkan menjadi milik panitia dan dapat secara bebas digunakan dalam rangka kegiatan di lingkungan Dinas Kepemudaan, Olahraga, Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Blora dengan tetap memberikan hak ciptanya pada kreator.
Pihak panitia dan dewan juri tidak bertanggung jawab atas hal apapun mengenai video yang dikirimkan apabila terjadi penuntutan kepemilikan/hak cipta atas sebagian/seluruh bagian video yang dikirim dan hal-hal lainnya yang membuat kerugian dengan nilai ataupun tanpa nilai bagi peserta maupun pihak lain.
Panitia berhak mendiskualifikasi video peserta sebelum dan sesudah penjurian apabila dianggap tidak memenuhi ketentuan. Keputusan Dewan Juri mutlak dan tidak dapat di ganggu gugat.
Sedangkat pengiriman template presentasi berupa Profil Desa Wisata dilengkapi dengan lampiran dokumen data dukung dan upload video paling lambat tanggal 27 Juli 2023.
Skema penjurian, peserta akan diambil enam desa pada seleksi awal berdasarkan profil beserta data dukung dan video yang dikirim. Enam peserta yang lolos pada seleksi awal akan mendapat kunjungan dari tim juri untuk mencoba paket wisata setengah hari (half day tour) yang ditawarkan. Bobot Penjurian, Profil Desa Wisata beserta data dukung 20%. Video Profil Desa Wisata 20%. Visitasi Juri untuk 6 besar 40%. Pameran produk Desa Wisata 20%.
Pemenang diambil enam Desa Wisata terbaik berhak mendapatkan Trophy, piagam dan uang pembinaan untuk Juara 1 Rp7.000.000,00. Juara 2 Rp5.000.000,00. Juara 3 Rp3.500.000,00. Juara Harapan 1 Rp2.500.000,00. Juara Harapan 2 Rp1.750.000,00. Juara Harapan 3 Rp1.000.000,00.
Juri, profesional dalam bidangnya dari akademisi / praktisi, independent dan tidak mudah dipengaruhi oleh pihak lain (hallo effect), keputusan juri mutlak dan tidak bisa diganggu gugat.
Rangkaian kegiatan, sebagaimana petunjuk pelaksanaan Festival Desa Wisata Kabupaten Blora 2023, pengumuman 6 Desa Wisata Terbaik Jumat 28 Juli 2023. Visitasi Juri 6 Desa Terbaik Senin sampai dengan Rabu, 31 Juli sampai dengan 2 Agustus 2023. (keterangan visitasi 1 hari 2 desa).
Puncak acara dilaksanakan Minggu, 6 Agustus 2023, Pukul 07.00 WIB sampai dengan selesai bertempat di Desa Tunjungan Kecamatan Tunjungan dengan acara Pengumuman Pemenang dan Pameran Desa Wisata.
Kepada Desa wisata diwajibkan untuk mengikuti pameran dengan menampilkan produk unggulan Desa Wisata masing-masing. Stand pameran gratis.
Sementara itu ketua Tim KKN-PPM UGM, Devina mengaku kesempatan tersebut akan digunakan juga sebagai puncak kegiatan selama menjalani KKN-PPM di Desa Tunjungan dan Kedungrejo.
“Kami sangat antusias serta berterimakasih kepada Pemkab Blora dan Dinporabudpar atas kesempatan untuk membantu dan mengisi di pucak acara Festival Desa Wisata Blora 2023, yang rencananya tanggal 6 Agustus di Desa Tunjungan. Saya juga berharap semua teman-teman mahasiswa KKN-PPM lainnya ikut mengambil peran yang baik di acara itu,” kata Devina.