Keberangkatan 1.410 Calon Jamaah Haji dari Jepara Dimulai, Pj Bupati Edy Supriyanta Lepas Kloter 72

Jepara-Infomuria.com-Sebanyak 219 calon jamaah haji kloter 72 Kabupaten Jepara secara resmi diberangkatkan Penjabat (Pj) Bupati Jepara H. Edy Supriyanta di Pendapa Kartini, Kamis, (30/5/2024). Tahun ini Kabupaten Jepara memberangkatkan 1.410 calon jamaah haji yang terbagi dalam 5 kloter.

Turut mendampingi Kapolres Jepara AKBP Wahyu Nugroho Setyawan, Kepala Staf Kodim 0719/Jepara Mayor Arm Syarifuddin Widianto mewakili Komandan Kodim 0719/Jepara, Sekretaris Daerah Jepara Edy Sujatmiko, serta Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Jepara H. Akhsan Muhyiddin.

Pj Bupati dalam sambutannya menyampaikan ucapan selamat dan turut bersuka cita atas keberangkatan calon jamaah haji ke tanah suci. Dirinya juga mengingatkan agar para calon jamaah haji menjaga kesehatan masing-masing.

“Saling menjaga, yang tua saya harap mengikuti yang muda. Yang muda juga saya harap bisa mendampingi yang tua, jangan ditinggal,” kata Edy.

Edy menambahkan agar para calon jamaah haji selalu menaati peraturan baik dari Pemerintah Saudi Arabia maupun Pemerintah Indonesia, dan selalu menjaga nama baik Jepara. Sebab sebagai perwakilan negara, para calon jamaah haji diminta untuk menunjukkan citra baik Indonesia sebagai bangsa dengan jumlah muslim terbanyak di dunia.

“Semoga nanti bapak/ibu semua menjadi haji yang mabrur, diberikan keselamatan hingga pulang ke tanah air. Saya minta yang ikhlas,” ucapnya.

Lebih lanjut, Edy memohon pada para calon jamaah haji untuk mendoakan Jepara agar menjadi daerah yang makmur, sejahtera, aman dan damai. Para calon jamaah haji Kabupaten Jepara rencananya akan diberangkatkan dari Pendapa Kartini pada 30-31 Mei 2024. 

Sumber : Humas Pemkab