Mengawal Demokrasi, Tanggung Jawab Pengawasan Pemilu di Tingkat Lokal

Jepara-Infomuria.com-Badan Pengawasan Pemilihan Umum atau Bawaslu Kabupaten Jepara menggelar apel siaga tahapan pengawasan Pemilu 2024. Acara ini sebagai upaya untuk menguatkan komitmen jajaran pengawas. Diminta dalam bertugas senantiasa profesional dan berintegritas.

Apel siaga tersebut berlangsung di Gedung Wanita Jepara, Sabtu (10/02/2024). Diikuti peserta unsur pengawas pemilu, dan dihadiri jajaran Forkopimda Jepara, Ketua KPU Jepara, perwakilan partai, hingga stakeholder terkait lain.

Penjabat Bupati Jepara yang diwakili Kepala Satpol PP dan Damkar Trisno Santosa hadir pada acara tersebut. Ia kembali mengingatkan komitmen bersama untuk melakukan pengawasan penyelenggaraan pesta demokrasi. Hal itu sebagai bentuk tanggung jawab dalam mewujudkan pemilu aman dan damai.

“Pengawasan harus dilakukan dalam semua tahapan, salah satunya tahapan kampanye. Seluruh prosesnya harus diawasi dengan sangat cermat, ditangani dengan hati-hati, untuk mewujudkan pemilu yang berkualitas,” tandasnya.

Dijelaskan, Bawaslu beserta jajarannya menempati posisi yang sangat sentral dalam menjaga integritas pemilu. Bawaslu hadir sebagai tingkatan paling bawah yang menjadi ujung tombak. Mulai dari jajaran tingkat Pengawas TPS, Pengawas Kelurahan/Desa dan Kecamatan. Seluruhnya, kata dia, memiliki tanggung jawab untuk menjamin pemilu secara demokratis sesuai dengan asas langsung, umum, bebas, rahasia, jujur, dan adil.

Lebih lanjut Trisno juga mengingatkan agar mereka tetap menjalin konsolidasi di internal, dan terus membangun komunikasi baik dengan pihak eksternal. “Pelaksanaan pemilu sebagai wujud sinergi antara kami dan sebagai wujud pelaksanaan tugas, pokok, dan fungsi kita masing-masing,” kata dia.

Jika hal itu dipedomani, diyakini pemilu 2024 nanti akan berjalan aman, damai, berkualitas, dan berlegitimasi. 

Sumber : Humas Pemkab