Kebangkitan Kabupaten Pati melalui Opening Ceremony Porprov Jateng XVI

Pati-Infomuria.com-Pejabat Bupati Pati, Henggar Budi Anggoro, Sabtu (5/8), menghadiri Opening Ceremony Porprov Jateng XVI Tahun 2023 di Stadion Joyokusumo.

Turut hadir pula dalam acara tersebut, Gubernur Jawa Tengah, Wakil Gubernur, DPRD Jawa Tengah, Forkopimda, Wakil Ketua Umum KONI Pusat, KONI Jateng, bupati dan walikota se-Jawa Tengah atau yang mewakili, serta para tokoh dan praktisi olah raga Jawa Tengah, para atlet, pelatih, dan official.

“Perkenankanlah, saya atas nama tuan rumah Opening Ceremony Porprov Jateng XVI Tahun 2023, mengucapkan selamat datang, sugeng rawuh, di Kabupaten Pati Bumi Mina Tani. Kepercayaan yang diberikan kepada kami selaku tuan rumah amat kami syukuri dan ini sekaligus menjadi kado teristimewa bagi kami. Karena pada saat ini kami juga sedang merayakan Hari Jadi Pati ke-700 yang jatuh pada tanggal 7 Agustus bersamaan dengan berlangsungnya Porprov ke-16, ” ucap Henggar dalam sambutannya.

Ia pun berharap, momentum ini dapat menjadi ajang peningkatan prestasi atlet sekaligus menjadi tonggak bangkitnya ekonomi lokal pasca pandemi khususnya di Kabupaten Pati.

Henggar juga menyebut bahwa Porprov bukanlah ajang kompetisi olahraga semata namun juga sebagai sarana untuk mempererat persaudaraan, kesatuan dan persatuan di seluruh Jawa Tengah.

“Untuk itu sebagai tuan rumah, kami berkomitmen sepenuhnya untuk memberikan pelayanan yang terbaik bagi seluruh kontingen Porprov dan tamu-tamu lainnya. Sehingga, kelak semua pihak memiliki kesan dan kenangan positif tentang Kabupaten Pati.” tutur Henggar.

Tak lupa Pj Bupati menyampaikan apresiasinya kepada seluruh pihak yang telah memberikan dukungan untuk penyelenggaraan Porprov XVI Pati Raya, khususnya di Kabupaten Pati.

Ia juga menyampaikan terima kasih kepada seluruh pimpinan daerah di Jawa Tengah yang telah mengirimkan kontingennya untuk berlaga dalam ajang Porprov di Kabupaten Pati. “Dan terima kasih juga untuk tuan rumah lainnya di Pati Raya, seperti Kudus, Jepara, Rembang, Grobogan, dan Blora”, tambahnya.

Sebagai tuan rumah, Pj Bupati juga memohon maaf bila ada kekurangan dan hal yang kurang berkenan dalam penyelenggaraan Porprov. “Mudah-mudahan penyelenggaraan event ini nantinya dapat menjadi acuan penyelenggaraan Porprov pada masa yang akan datang.” imbuhnya.

Henggar kemudian mengakhiri sambutannya dengan memohon doa terbaik agar penyelenggaraan Porprov XVI Jawa Tengah di Pati Raya dapat berjalan dengan aman, lancar, dan sukses, serta mampu mencetak atlet-atlet berprestasi yang kelak dapat mengharumkan nama Jawa Tengah pada level nasional hingga internasional. 

Sumber: Humas Pemkab